Senin, 15 Maret 2010

Unsyiah Siapkan Atlit Pomnas 2011



Banda Aceh
Menghadapi Pekan Olah Raga Nasional 2011 yang akan berlangsung di Riau, Unsyiah akan mempersiapkan atlit-atlit muda Unsyiah untuk dapat terjun dalam Pomnas mendatang. “Kita akan membina atlit-atlit Unsyiah” ungkap Dr.Rusli Yusuf, M.Pd, Pembantu Rektor III Unsyiah saat pembukaan turnamen Voly yang diselengarakan oleh Unit Kegitan Mahasiswa (UKM) Voly di lapangan Gelanggang Unsyiah, Senin, (15/10).

Turnamen voly yang di ikuti oleh perwakilan Fakultas dan Universitas ini akan berlangsung selama sepekan. Pada hari pembukaannya berhadapan antara kesebelasan BEM FKIP Unsyiah dan Universitas Muhammadiyah Aceh. “kita mengudang semua fakultas dan universitas” imbuh Munawar, ketua UKM Voly.


Sementara itu, Rusli menambahkan akan terus membinaan mahasiswa dalam bidang kreativitas termasuk olah raga karena selama ini Unsyiah telah sedikit tenggelam dalam bidang olah raga baik di even lokal maupun nasional. Untuk saat ini fasilitas yang ada di Unsyiah sudah maksimal dalam beragam cabang olah raga “kita sudah menyediakan fasilias olah raga” katanya.

Ia melanjutkan, Unsyiah juga akan mencari atlit-alit nasioanl yang profesinal untuk melatih bibit-bibit unggul yang akan menjadi atlit Unsyiah dan dapat berkiprah nantinya di Pomnas. Dalam kesempatan itu ia juga menginggung agar Jurusan Penjaskesrek untuk dapat menjadi fasilitaor bagi mahasiswa yang akan mengembangkan kreativitasnya dalam bidang olah raga.


Wirduna
Wartawan Tabloid DETaK Unsyiah








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan Anda